Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menilai Risiko dari Suatu Skema Investasi

Menilai Resiko Skema Investasi

Setiap investasi tentu menawarkan keuntungan yang beragam dan risiko yang beragam pula. Keuntungan menjadi motif utama setiap investor dalam melakukan investasi. Sementara itu, risiko menjadi salah satu hal yang sangat dihindari oleh para investor dalam melakukan investasi karena dapat mengganggu ekspektasi imbal hasil yang bisa didapat. Sehingga, wajar jika setiap investor ingin mencegah hadirnya risiko dalam melakukan investasi.

Meskipun setiap investor ingin mendapatkan investasi yang bebas dari risiko sayangnya hal tersebut tidak mungkin terjadi. Karena, setiap investasi memiliki risiko dan berkaitan erat dengan imbal hasil yang didapatkannya. Ketika sebuah investasi memiliki imbal hasil yang tinggi, maka risikonya akan tinggi pula, pun begitu sebaliknya. Sehingga, penilaian risiko sangat dibutuhkan dalam menentukan skema investasi terbaik untuk dijalani. Berikut ini beberapa cara untuk menilai risiko dari suatu skema investasi yang bisa dilakukan oleh para investor.

Memperhatikan Imbal Hasilnya


Setiap investor tentu ingin mendapatkan imbal hasil yang tinggi dari skema investasi yang dijalaninya. Namun, imbal hasil yang tinggi juga perlu diwaspadai karena semakin tinggi imbal hasil yang ditawarkan semakin tinggi pula risiko yang mungkin hadir. Untuk itu, sebelum melakukan investasi perhatikan imbal hasil yang ditawarkan dan bandingkan dengan investasi sejenis.

Investasi

Memperhatikan teknis Investasi


Teknis investasi yang ditawarkan kepada Kamu juga perlu menjadi perhatian. Karena skema investasi dengan teknis investasi yang kurang jelas umumnya merupakan money game atau penipuan. Oleh karena itu, kritislah dan tanyakan mengenai teknis investasi serta darimana keuntungan bisa didapat oleh para investor.

Memperhatikan Legalitasnya


Cara terakhir yang paling efektif untuk menilai risiko sebuah investasi adalah legalitasnya. Kamu dapat mengetahui legalitas investasi dengan cara memastikan apakah telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan atau belum. Karena, OJK merupakan lembaga resmi pemerintah yang mengawasi jalannya investasi dan sebagai investor Anda dapat merasa tenang ketika investasi yang Kamu jalankan telah diawasi oleh lembaga terkait.

Salah satu skema investasi yang menggiurkan dan aman untuk dicoba adalah p2p lending Mekar. Mekar merupakan salah satu opsi investasi dengan risiko sangat rendah karena menjalankan sistem yang transparan dan telah terdaftar di OJK. Selain itu, sebagai investor Kamu juga mendapatkan kepastian imbal hasil sehingga lebih minim risiko.
Din
Din Bukan seorang yang jenius, hanya sekedar manusia biasa yang masih belajar menjadi yang lebih baik lagi.