Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bolehkah Menggosok Gigi Saat Puasa? Berikut Hukum Sikat Gigi Saat Puasa

Hukum sikat gigi saat puasa

Puasa, dimana kita tidak makan dan minum tentu itu membuat mulut menjadi bau tak sedap. Kita ingin menghilangkan bau mulut saat puasa dengan menggosok gigi, lantas, apa hukum sikat gigi saat puasa?.

Bukan cuma makan dan minum saja yang tidak di perbolehkan saat puasa, tangan, hati, pikiran, mata dan semua organ tubuh meski di jaga, apalagi saat puasa Ramadhan. Karena puasa merupakan ujian, kita di uji selama seharian untuk tidak melakukan keburukan.

Tak jarang orang menanyakan hukum sikat gigi saat puasa karena bau mulut saat puasa sudah tidak asing lagi. Bau mulut yang terjadi, mungkin saja diakibatkan tidak makan apa-apa selama sehari, namun katanya, orang yang bau mulut saat puasa itu dapet ganjaran.

Hukum sikat gigi saat puasa


Dalil Hukum sikat gigi saat puasa

Baik, sesuai tema yang saya bahas, yaitu mengenai hukum gosok gigi ketika berpuasa, apakah puasa kita akan batal ketika melakukan gosok gigi dengan bertujuan untuk menghilangkan bau mulut tak sedap?.

لو استاك بسواك رطب فانفصل من رطوبته أو خشبه المتشعب شئ وابتلعه افطر بلا خلاف صرح به الفورانى وغيره

Jika ada orang yang memakai siwak basah. Kemudian airnya pisah dari siwak yang ia gunakan, atau cabang-cabang (bulu-bulu) kayunya itu lepas kemudian tertelan, maka puasanya batal tanpa ada perbedaan pendapat ulama. Demikian dijelaskan oleh al-Faurani dan lainnya. (Abi Zakriya Muhyiddin bin Syaraf an-Nawawi, al-Majmu’, Maktabah al-Irsyad, Jeddah, juz 6, halaman 343).

Dalil di atas saya dapatkan dari situs resmi nu.or.id.

Hukum sikat gigi menggunakan pasta saat berpuasa


Hukum sikat gigi saat puasa menggunakan pasta gigi

Di jelaskan oleh Nahdlatul Ulama (NU), menyikat gigi dengan menggunakan saat berpuasa tidak batal jikalau tidak ada air ataupun pasta gigi masuk ke dalam tenggorokan, akan tetapi, apabila ada sedikit saja yang tertelan, baik itu pasta atau air, sengaja atau tidak di sengaja, puasanya batal.

Maka, disarankan untuk melakukan sikat gigi saat sebelum imsak tiba, ini lebih baik karena tidak akan membuat puasa kita batal walaupun tertelan. Takutnya, kalau sudah waktu imsak tiba, apalagi siang hari, kita menyikat gigi, nanti malah tertelan.

Intinya, hukum sikat gigi saat puasa boleh saja, asalkan tidak ada pasta atau air yang tertelan, walaupun sedikit saja airnya, berhati-hatilah kalau kamu melakukan sikat gigi saat siang hari agar air atau pasta tidak masuk ke tenggorokan.

Kesimpulan


Jadi, hukum sikat gigi saat puasa di perbolehkan asal tidak ada benda, baik itu air ataupun pasta yang masuk ke dalam tenggorokan atau tertelan. Berdasarkan apa yang saya dapatkan dari Nahdlatul Ulama, sikat gigi saat puasa tidak membatalkan puasa.

Namun, para ulama merekomendasikan untuk kita yang hendak menyikat gigi agar melakukannya sebelum waktu imsak, habis sahur lah sikat giginya, karena ini menghindari kita dari batalnya puasa, takutnya nanti tidak sengaja pasta dan airnya tertelan, walaupun sedikit itu tetep membatalkan puasa.

Demikian ulasan edisi ramadhan kali ini mengenai hukum sikat gigi saat puasa, mudah-mudahan bermanfaat bagi kita, dan selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankannya, semoga puasanya lancar.
Din
Din Bukan seorang yang jenius, hanya sekedar manusia biasa yang masih belajar menjadi yang lebih baik lagi.